Prodi KPI UINSU Lepas Mahasiswa untuk Pengabdian Masyarakat dan Praktik Broadcasting ke Malaysia–Singapura

Program Studi Komunikasi dan Penyiaran Islam (KPI) Fakultas Dakwah dan Komunikasi Universitas Islam Negeri Sumatera Utara (UINSU) secara resmi melepas mahasiswa KPI untuk melaksanakan kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat sekaligus Praktik Mata Kuliah Broadcasting ke Al Fikh Orchard Kuala Lumpur dan Kedutaan Singapura. Kegiatan ini dilaksanakan pada 2–5 Februari 2026.

Kegiatan pelepasan ini turut dihadiri oleh Bupati Batubara, H. Baharuddin Siagian, S.H., M.Si, bersama pimpinan Fakultas Dakwah dan Komunikasi UINSU, yakni Dekan Fakultas Dakwah dan Komunikasi Prof. Dr. Hasan Sazali, M.A, Wakil Dekan III Prof. Anang Anas Azhar, M.A, Kaprodi S3 KPI Dr. Ahmad Sampurna, M.A, serta Kaprodi S1 KPI Dr. Irma Yusriani Simamora, M.A.

Dalam sambutannya, pimpinan fakultas menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari implementasi Tri Dharma Perguruan Tinggi, khususnya pengabdian kepada masyarakat, sekaligus penguatan kompetensi mahasiswa dalam bidang broadcasting dan komunikasi lintas budaya. Kegiatan ini juga diharapkan mampu memperluas wawasan global mahasiswa serta melatih keterampilan praktis yang relevan dengan kebutuhan dunia kerja.

Kegiatan pengabdian dan praktik broadcasting ini dibimbing langsung oleh pengampu Mata Kuliah Broadcasting, Ibu Andini Nur Bahri, M.Kom.I, yang turut mendampingi mahasiswa selama rangkaian kegiatan berlangsung. Mahasiswa akan melakukan praktik peliputan, produksi konten, serta penguatan pengalaman komunikasi internasional di lokasi kegiatan.

Adapun mahasiswa Program Studi KPI yang mengikuti kegiatan ini adalah:

  1. Rani Afriani
  2. Sofia Ranti Tumangger
  3. Cici Hardiyanti
  4. Khairunisa Hasanah

Melalui kegiatan ini, Program Studi KPI UINSU berharap mahasiswa tidak hanya memperoleh pengalaman akademik, tetapi juga mampu mengembangkan sikap profesional, kepekaan sosial, serta keterampilan komunikasi yang berdaya saing global. Kegiatan ini menjadi wujud komitmen Prodi KPI dalam mencetak lulusan yang unggul, adaptif, dan berkontribusi nyata bagi masyarakat.